Minggu, 29 April 2018

Moment yang dimanfaatkan untuk berjualan (Tugas 9)

Pedagang di GSG UNIB
Rabu 25 April 2018 di Gedung Serba Guna (GSG) Universitas Bengkulu merupakan moment yang paling penting bagi sebagian mahasiswa Universitas Bengkulu karena pada hari Rabu adalah hari Wisuda mahasiswa Universitas Bengkulu Priode ke 84. Dalam moment wisuda seperti ini lah setiap kali diselenggarakan wisuda dimanfaatkan oleh sebagian orang untuk berjualan memanfaatkan moment ini. karena disetiap acara wisuda Gedung Serba Guna (GSG) sangat ramai dan dipadati para rombongan keluarga, karena banyak rombongan yang merupakan keluarga dari Wisudawan dan Wisudawati Universitas Bengkulu.

Rombongan keluarga ini sengaja datang dari daerah asalnya hanya datang untuk menghadiri dan menyaksikan salah seorang anggota keluarganya wisuda dan telah berhasil menyelesaikan studinya di perguruan tinggi. Moment seperti inilah yang ditunggu dan dimanfaatkan untuk berjualan, mulai dari berjual karangan bunga, minuman segar serta berjualan makanan. karena pada moment wisuda seperti ini bisa mendapatkan keuntungan dari hasil penjualan yang laris manis dan habis terjual.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar